Langsung ke konten utama

Segitiga Sama Kaki dalam Java


Masih dalam penerapan perulangan for, dimana disini kita akan menggabungkan dua segitiga hingga membentuk gambar seperti di sebelah kanan. Dalam postingan ini kita akan menggunakan dua perulangan for bersarang, hal ini dilakukan untuk membentuk segitiganya. Berikut coodingnya:
public class Latihan
{
 public static void main(String[] args)
 {
  int a,b;
  for(a=1;a<5;a++)
  {
   for(b=1;b<=a;b++)
   {
    System.out.print("*");
   }
   System.out.println("");
  }
  for(a=1;a<4;a++)
  {
   for(b=3;b>=a;b--)
   {
    System.out.print("*");
   }
   System.out.println("");
  }
 }
}


  • int a,b; adalah fariabel global yang nantinya akan dipakai untuk menampung nilai daripada perulangan yang akan kita buat.
  • Untuk perulangan pertama kita akan membuat segitiga dengan panjang 4 bintang dan lebar 4 bintang. 
  • Setelah itu kita membuat looping dengan lebar 3 dan tinggi 3 bintang, dimana kondisinya setiap satu kali looping, jumlah bintang akan dikurangi 1 (b--).
Penjelasan:

for(a=1;a<5;a++)
{
 for(b=1;b<=a;b++)
 {
  System.out.print("*");
 }
 System.out.println(""); 
}

Di sini yang pertama di cetak adalah satu bintang, kemudian secara berlanjut bintang akan di cetak dengan bertambah 1 bintang pada setiap loopingnya. Setiap 1 kali looping akan diberikan enter.

for(a=1;a<4;a++)
{ 
 for(b=3;b>=a;b--)
 {
  System.out.print("*");
 }
 System.out.println(""); 
}

Cara kerjanya sama seperti looping sebelumnya, namun disini jumlah bintangnya yang dikurangi. Seperti itu contoh penerapan looping dengan menggunakan 2 for bersarang. Terimakasih atas kunjungannya, semoga postingan ini dapat bermanfaat untuk kalian yang sedang belajar Java.

Artikel Terkait:

Mohon untuk membaca Kebijakan Privasi sebelum mengambil data dari blog ini atau sebelum berkomentar.

Komentar

Posting Komentar

Tolong berkomentar yang baik dan sopan