Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2016

Pengenalan Turnitin sebagai Sistem Aplikasi Cek Plagiarism

Gambar 1. Halaman Utama Situs turnitin Turnitin adalah salah satu situs penyedia jasa untuk mendeteksi tingkat kesamaan dari suatu karya tulis dengan cara mencocokkan karya tulis dengan naskah yang telah terpublikasi. Naskah yang dimaksud meliputi artikel di dalam website , student paper , dan resource lainnya. Tingkat kesamaan akan ditunjukkan dengan persentase kesamaan berdasarkan banyaknya kesamaan dari tiap-tiap artikel atau paper yang ditemukan. Aplikasi Turnitin ini sangat bermanfaat bagi institusi pendidikan yang ingin memastikan setiap karya tulisnya merupakan karya tulis yang asli dan belum pernah dipublikasikan. Sehingga institusi dapat terhindar dari praktik plagiat dan membiasakan untuk menghargai hasil karya orang lain.

Sistem Grid Pada Bootstrap

Bootstrap saat ini menjadi salah satu framework favorit bagi web designer yang ingin  membuat website responsive . Di era saat ini, dengan perkembanga perangkat elektronik yang begitu pesat, memberikan dampak bagi disain website . Kebutuhan untuk diakses dari berbagai perangkat dengan resolusi yang berbeda-beda, kebutuhan informasi yang tepat sasaran, dan tanpa harus repot untuk zoom-in dan zoom-out , menyebabkan website responsive ini menjadi salah satu pembaharuan yang mesti dilakukan dalam pembuatan website . Pada artikel ini, saya mencoba membagikan kepada anda tentang konsep dari sistem grid pada Boostrap. Secara sederhana, sistem grid dapat diartikan sebagai sistem untuk membuat tampilan website dengan menggunakan serangkaian baris dan kolom. 

Skripsi Mudah Jika Anda Paham Alurnya

Skripsi atau tugas akhir sering menjadi beban oleh setiap mahasiswa, baik yang baru menginjak di bangku perkuliahan maupun mereka yang sudah berada di semester akhir. Skripsi sering kali menjadi momok yang menakutkan, sehingga membuat seseorang merasa tertekan dan akhirnya membuat malas untuk memulai dan bahkan takut untuk memulai. Pada artikel ini penulis akan membagikan tentang tips-tips agar anda dapat lebih mudah menyelesaikan skripsi dan sekaligus sebagai panduan anda tentang bagaimana menyikapi permasalahan yang dihadapi saat menjalani skripsi. Artikel ini ditulis menurut pengalaman pribadi penulis ketika sedang menempuh skripsi jurusan informatika dan akhirnya bisa lulus dengan hasil yang memuaskan. Pada dasarnya skripsi itu mudah, asalkan anda sudah mempersiapkannya dengan sebaik mungkin. Namun terkadang persiapan inilah yang menghalangi seseorang untuk bisa menyelesaikan skripsi-nya. Mereka bingung untuk mempersiapkan bahan apa saja untuk bisa mendukung skripsi yang